Estimasi waktu baca: 2 menit

Sosialisasi Program PISEW: Wujud Sinergi Pembangunan Antar Desa Keblukan dan Tepusen

Keblukan, Kaloran – Pemerintah Desa Keblukan bersama Pemerintah Desa Tepusen melaksanakan kegiatan Sosialisasi Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) pada hari Senin,6 Oktober 2025, bertempat di Balai Desa Keblukan, Kecamatan Kaloran, Kabupaten Temanggung.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari Dinas PUPR Kabupaten Temanggung, Camat Kaloran, tim pelaksana program PISEW, serta perangkat desa, tokoh masyarakat, dan lembaga kemasyarakatan dari kedua desa yang menjadi lokasi pelaksanaan program.

Dalam sambutannya, Camat Kaloran menyampaikan bahwa Program PISEW merupakan salah satu bentuk perhatian pemerintah dalam meningkatkan pemerataan pembangunan antar wilayah pedesaan, terutama dalam sektor infrastruktur yang mendukung kegiatan ekonomi masyarakat.

“Melalui PISEW, diharapkan kerja sama antar desa dapat mempercepat pemerataan pembangunan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah pedesaan,” ungkapnya.

Kepala Desa Keblukan menyampaikan apresiasi kepada pemerintah pusat dan daerah atas terselenggaranya program ini. Ia menekankan bahwa kegiatan sosialisasi menjadi langkah awal untuk menyamakan pemahaman seluruh pihak terkait perencanaan, pelaksanaan, hingga pengawasan kegiatan agar berjalan transparan dan sesuai kebutuhan masyarakat.

Sementara itu, Kepala Desa Tepusen menambahkan bahwa sinergi antara Desa Keblukan dan Tepusen menjadi modal penting dalam mewujudkan pembangunan infrastruktur yang berdampak langsung pada peningkatan akses dan ekonomi warga.

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut, tim pelaksana PISEW juga memaparkan rencana kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan di wilayah kedua desa, termasuk peningkatan jalan penghubung antar desa, serta pembangunan sarana pendukung ekonomi masyarakat.

 

Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab dan diskusi bersama peserta sosialisasi, yang berlangsung dengan antusias. Pemerintah kedua desa berkomitmen untuk mendukung penuh pelaksanaan program agar berjalan lancar dan memberikan manfaat berkelanjutan bagi masyarakat.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat
Rohmad Water - Depot Air Minum Isi Ulang
EKRAF: Rohmad Water - Depot Air Minum Isi Ulang

Pelaku: Ibu Sudiasih
Produk: Air Minum Isi Ulang
Alamat: Ngajaran, Keblukan, Kec. Kaloran, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah 56282
K...

Lihat